Kandis, Siak (Berseripos.co.id)
SMP Negeri 4 Kandis yang dibangun tahun 2007 beralamat di jalan melati RT 04/RW 01 Kelurahan Kandis Kota Kecamatan Kandis Kabupaten Siak saat ini kondisinya cukup memprihatinkan.
Pasalnya, bangunan SMPN 4 Kandis tersebut sudah banyak yang rusak, Kondisi ruang belajar dan Plafon pada bangunan bagian luar dan dalamnya sudah banyak yang jebol/bolong.
Hal ini tentunya berdampak buruk pada proses belajar mengajar di SMPN 4 Kandis tersebut.
Kepala SMP Negeri 4 Kandis, Aliman, SPd.I ketika dikomfirmasi menjelaskan,” bahwa dirinya masih terbilang baru menjabat sebagai kepala sekolah di SMPN 4 tersebut.
“Meskipun baru menjabat, saya langsung melakukan koordinasi dengan Kepala sekolah yang lama untuk mencari tahu sudah sampai sejauh mana tindakan atas kerusakan tersebut, dan akhirnya saya mendapatkan informasi mengenai kerusakan 4 ruangan belajar, ruangan OSIS, ruangan UKS, ruangan gudang dan ruangan Guru sudah masuk dalam usulan perehapan dengan APBD, sedangkan untuk pembangunan infonya ada 6 ruangan belajar yang akan dibangun dari dana APBN,” terangnya.
Disamping itu, Kepsek juga memaparkan, bahwa menurut informasi yang berkembang saat uni, Bangunan SMPN 4 Kandis inu sudah 2 (dua) kali disurvey oleh utusan dari Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Siak.
“Namun hingga saat ini belum juga ada kepastian informasi terkait kapan akan terlaksananya perehapan dan Pembangunan ruangan yang rusak tersebut,” pungkasnya.
Ditempat terpisah, Kepala UPTD Pendidikan dan Kebudayaan Syuyanto, S.Pd juga menyampaikan keprihatinannya terhadap kondisi bangunan rusak di SMPN 4 Kandis ini.
“Melihat kondisi bangunan SMP Negeri 4 saat ini, Saya turut merasa prihatin, karena dengan kondisi seperti itu, tentunya siswa/siswi merasa tidak nyaman didalam proses belajar mengajar,” ujarnya.
Ditambahkannya, Namun demikian, semuanya itu sudah masuk dalam usulan pembangunan.
“Jadi untuk saat ini diharapkan bersabar, dan bila terjadi kerusakan segera dilakukan perehapan menggunakan dana Bos sesuai juknis,” pesannya. (Hendi Wijaya)