Tambang, Kampar (Berseripos.co.id)
Perhitungan Ulang Surat Suara Pilkades Palung Raya hanya dihadiri oleh Calon Nomor Urut 2, Damri Selaku penggugat.
Pantau Berseripos.co.id di lokasi berlangsungnya perhitungan Ulang Surat Suara Hasil Pillades Palung Raya lalu, Kamis (21/12/2017) tidak terlihat Calon lainnya.
Meski tidak dihadiri oleh Calon Kepala Desa Palung Raya Lainnya, namun Pemerintah Kecamatan Tambang melalui Camat Tambang tetap ngotot melaksanakan perhitungan Ulang Surat Suara sesuai dengan intruksi Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Surat Penyelesaian Sengketa Hasil Pilkades Palung Raya yang langsung ditandatangani oleh Bupati Kampar.
Belum diketahui pasti apa alasan Calon lainnya tidak menghadiri Prosesi Perhitungan Ulang Surat Suara hasil Pilkades Palung Raya yang digelar pada bulan November lalu.
Penulis : Canggih